Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara membuat surat pesanan barang berdasarkan stock opname!

Cara membuat surat pesanan barang berdasarkan stock opname!

selamat datang sobat pcw. pada kesempatan ini kami akan berbagi mengenai keahlian administrasi, yaitu administrasi niaga, cara membuat surat pesanan, membuat surat pesanan berdasarkan stock opname. surat pesanan itu dibuat berdasarkan stock opname, barang barang yang dipesan dalam stock opname adalah barang barang yang laku.

jumlah barang yang dipesan adalah jumlah penjualan. harga satuan adalah harga pokok satuan pada stock opname, jumlah adalah harga satuan dikali Q atau jumlah penjualan. skema penyusunan surat pesanan adalah pertama, diatas merupakan judul yang isinya nama alamat toko pemesan atau toko kita, kemudian disamping kiri ada nomor diisi dengan no ke berapa membuat surat pesanan 

ex: Nomor: 003/PCW/2/16, 003 merupakan nomor surat pesanan, PCW adalah singkatan usaha putera chaniago web, 2 adalah bulan, 16 adalah tahun. kemudian disampingnya atau disebelah kanannya tanggal ex: 2 februari 2016
dibawahnya lamp: -
kemudian
hal: surat pesanan 
kemudian dibawahnya
Kepada: (nama, alamat, jl toko atau perusahaan tempat memesan)

kemudian kalimat:

Sehubungan telah berkurangnya stock barang ditoko kami, kami memesan barang-barang sebagai berikut:

kemudian tabel
Nomor | nama barang | Q | harga satuan | jumlah

kemudian dibawah tabel ada kata kata:

kami mengharapkan barang barang yang kami pesan diatas dikirim paling lambat 3 februari 2016.
Pembayaran: bersamaan dengan ini kami kirimkan uang kerekening saudara.

dibawahnya.

Alamat pemesan ex:
bundaran HI Jakarta, 02 februari 2016

dibawahnya manajer, kepala toko atau staf

dibawahnya area tanda tangan, dibawahnya lagi nama pemesan.

untuk lebih jelasnya berikut ini kami buatkan :

HANDAYANI BISNIS CENTER
Jl. Prof M.Yamin SH No 1.
Tanjung ampalu
========================================================================
Nomor :  002/HBC/31/16 31 Januari 2016
Lamp : -
Hal : Surat Pesanan Barang

Kepada,
Yth. PT. DISTRIBUTOR ANTAM JAYA
Jl. Bungkarno Hatta No. 5 Padang

Dengan Hormat,
Sehubungan dengan berkurangnya persediaan barang ditoko kami, untuk itu kami memesan barang-barang sebagai berikut:



Kami  berharap barang-barang tersebut dikirim tanggal 2 februari 2016
Pembayaran:  Bersamaan dengan  ini kami transfer uang kerekening saudara.

Hormat kami,
Manajer


MUSMULYADI

Itulah contoh surat pesanan dari kami... kami berharap dapat bermanfaat untuk anda... silahkan bertanya juka ragu dan tidak mengerti.
Imuel Official
Imuel Official Hai, saya Imuel saya berasal dari SUMBAR dan saat ini saya bekerja sebagai penulis Blog dan web. Saya senang menulis dan berbagi ilmu, Blogging adalah hobi saya. Jika ada pertanyaan silahkan sampaikan dikomentar.

Posting Komentar untuk "Cara membuat surat pesanan barang berdasarkan stock opname!"