Cara agar kamu mudah akrab dengan teman kerja yang berbeda karakter dengan kita.
Cara agar kamu mudah akrab dengan teman kerja yang berbeda karakter dengan kita.
Hai sob pada kesempatan kali ini saya mau share mengenai penglaman saya mengakrabkan diridengan teman kerja yang sebelumnya tidak saya kenali dan mungkin saja banyak perbedaan, misalnya
dari bahasa, agama, kebiasaan, adat dan sebagainya.
Perbedaan itu seringkali membuat kita sulit berbaur dengan orang lain, maka tingkatkan lah
toleransimu dan juga ingatlah bhineka tunggal ika, walaupun berbeda beda tapi tetap satu,
maka ketika awal kita masuk didunia kerja baru yang orangnya belum pernah kita kenali maka
sebaiknya kamu keluarkan semua rasa percaya diri kamu, beri senyuman dan kenalan..
jika karyawannya banyak mungkin 1-20 di bagian tempat kerja kamu, grup kerja atau dapartemen kerja
maka samperin satu satu, dan berjabat tanganlah, beri senyuman dan sebutkan namamu, hai kak nama
saya rina, hai pak nama saya rina saya karyawan baru disini, dan sebaginya, jika dia tidak menyebutkan
namanya, segera bertanya, nama kakak siapayah?
Gitu, mungkin untuk pertama tama kamu tidak akan ingat nama nama orang sepekerjaan dengan kamu
semuanya, tapi dalam 3-4 minggu kamu akan mengingatnya, tidak apa jika tidak ingat, jika mau bicara
katakan, maaf kak saya lupa namanya siapayah?
Walaupun kamu tidak mengingat semua kenalan itu tapi mereka akan mengingatmu karena hanya satu
orang yang di ingat, berbeda dengan kamu yang membutuhkan sedikit waktu untuk mengingatnya, ini
lah pengalaman saya dulu, 2 minggu kerja saya sudah sangat akrab dengan semua karyawan ditempat
saya bekerja, semuanya pada baik, tidak ada ini saya dikasih, dibeliin , pertama break istirahat saya gak
punya uang buat makan dibeliin saya makanan. Itulah pentingnya akrab karena rasa kekeluargaan
menjadi sangat tinggi.
Walaupun diawal2 kita merasa tidak enak kerjanya , capek, atau apalah setelah akrab dengan
lingkungan baru semua terasa asyik saja.
Oke sob, sekian artikel kita pada kesempatan kali ini, semoga bermanfaat yah.
Posting Komentar untuk "Cara agar kamu mudah akrab dengan teman kerja yang berbeda karakter dengan kita."
AYO BERI KOMENTAR
Jangan lupa beri komentarnya tentang artikel diatas yah, karena komentar kamu membantu blog ini berkembang dan penulis lebih semangat lagi untuk membagikan artikel lainnya.
Terimakasih
Note: Komentar di moderasi demi menghindari spam