Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips berwisata lebaran agar aman dan nyaman mengunjungi tempat wisata

Tips berwisata lebaran agar aman dan nyaman mengunjungi tempat wisata
image by http://tipspedia.web.id

wisata lebaran sangat banyak sekali dan banyak para wisatawan yang mendatangi tempat tempat wisata yang mereka inginkan mulai dari wisata pantai gunung danau puncak dan lain lain.
para wisatawan sangat banyak sekali sehingga tak jarang terjadi kriminalitas ditengah tengah ramainya pengunjung. ada yang kehilangan uang barang dan bahkan anak.
kita seharusnya lebih mengutamakan keamanan untuk berwisata ini. jangan sampai kita kehilangan sesuatu lantaran kita lalai memantaunya.
karena asyik menikmati wisatanya terkadang kita lupa diri dan tidak sadar jika kita diincar para kriminalitas.
agar aman dan nyaman dalam berwisata berikut kami berikan tips untuk anda yang ingin berwisata.
Tips agar aman dan nyaman berwisata

Jangan membawa uang tunai berlebihan dan banyak.
yah ini nih yang sering tidak dihiraukan oleh para wisatawan membawa uang banyak, berupa uang tunai sebaiknya bawalah uang tunai secukupnya dan selalu bawa ATM lebih aman bukan
jika anda kehilangan ATM anda bisa cepat mengurus kembali terhadap mitra bank anda, akan tetapi jika uang yang hilang gak akan balik lagi. jadi bawalah uang tunai seperlunya.

LETAKKAN UANG TUNAI DITEMPAT BERBEDA

untuk meminimalkan resiko letakkan uang sobat ditempat berbeda jangan hanya pada satu tempat, misal anda punya 200rb 100 di kantong baju 100 dikantong celana. jangan hanya didompet.

Jika membawa kendaraan pribadi parkirlah ditempat yang disediakan parkir agar keamanaan kendaraan anda terjamin.

Jika membawa anak kecil jangan biarkan dia berkelana terus pantau dan awasi jangan lengah menikmati wisata perhatikan anak anda, karena bisa saja anak anda diculik, itu sudah banyak kejadian.

Jangan simpan benda berharga didalam tas anda jika mungkin.
seperti uang dan hp sebaiknya disimpan pada kantong anda.

Menjarak sedikit dari keramaian
agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan maka jaga jarak dengan keramaian.

itulah tips dari kami semoga membantu dan wisata anda aman dan nyaman selanjutnya

anda lah yang harus memperhatikan keamanan dan kenyamanan anda sendiri, anda lah yang paling tau tentang diri anda. utamakan keamanaan dan keselamatan jangan terlena oleh indahnya wisata yang anda kunjungi. semoga membantu yah jangan lupa beri tanggapan dikomentar yah.. salam
 Tips berwisata lebaran agar aman dan nyaman mengunjungi tempat wisata
Imuel Official
Imuel Official Hai, saya Imuel saya berasal dari SUMBAR dan saat ini saya bekerja sebagai penulis Blog dan web. Saya senang menulis dan berbagi ilmu, Blogging adalah hobi saya. Jika ada pertanyaan silahkan sampaikan dikomentar.

Posting Komentar untuk "Tips berwisata lebaran agar aman dan nyaman mengunjungi tempat wisata"